Jumat, 02 Mei 2008

katanya Hardiknas

hari ini tanggal 2 mei
orang bilang hari ini hari pendidikan
nasional pula

aku siswi
yang ingin membuat puisi
untuk saudara-saudari
yang masih buta huruf, jauh dari teknologi

tapi orang buta huruf tak bisa membaca
jadi masih gunakah berpuisi untuk mereka?
kalau begitu
aku berpuisi pada pemerintah saja
kenapa masih ada orang yang tak bisa membaca?
kan jadinya ia tak bisa membaca puisiku?
padahal aku ingin berpuisi untuk mereka

jadi apakah ini salahmu pemerintah?
kasihan, mungkin pemerintah menjawab
mereka yang tidak mau belajar
jadi, apakah ini salahmu saudara2ku?
(padahal aku berpuisi untuk dirimu)
mereka menjawab
tidak, kami tidak pernah diperhatikan

aku Putri
yang tadinya ingin berpuisi
malah jadi pusing sendiri
jadi siapa yang salah bila seperti ini?

kalau begitu, begini
pemerintah ku yang peduli
perhatikanlah mereka
dan suadara-saudariku yang baik
responlah usaha pemerintah
jangan akhiri dengan mengulurkan tangan
di jendela kendaraan orang

0 komentar: